Akan hadir pergelaran Pesta Sungai Bokor yg ke VI Di desa Bokor

  • Jun 24, 2016
  • abdillahhatta

Desa Bokor - Pesta sungai bokor yang ke 6 mengangkat tema sederhana "Suare Alam Suara Kite" bertepatan rencana nya akan di laksanakan mulai tanggal 22-23 juli 2016. sesuai dengan musim buah buahan setiap tahunnya Sanggar Bathin Galang Desa Bokor bekerjasama dengan pemuda - pemudi desa dan beberapa tokoh masyarakat melaksanan kegitan ini dari tahun ketahun yang bermaksud mengenal kan budaya, sejarah yang ada di bokor.

Ketua Sanggar Bathin Galang Bokor,Sopandi S Sos,selaku ketua panitia pelaksana pesta sungai bokor tahun 2016 ini akan menggelar perhelatan dengan panggung utama yang berada di jembatan Perembang tepatnya di tepi Sungai. ada pun agenda yang di tampilkan :

  1. Lari di atas tual sagu
  2. Menggolek tual sagu
  3. Wisata sungai hutan magrove
  4. Mancing senapak
  5. Pacu sampan
  6. Main gasing
  7. Main senengkek
  8. Pentas seni musik dan tari

Untuk tahun ini pesta sungai bokor mengundang band Pekanbaru saja yang bernama Woy Band Yaitu kelompok pemuda Riau yang melestarikan lagu-lagu melayu era 80 dan 90an Selebihnya penampilan dari beberapa sanggar seni yang ada di Rangsangbarat dan Rangsangpesisir. Pada tahun sebelumnya pesta sungai bokor banyak mengundang berapa musisi musik yang berada kota dan di luar negeri karna pada tahun ini tidak ada lagi dianggarkan di APBD Kepulauan Meranti tahun 2016.

Dalam upaya ini desa budaya bokor akan mempromosikan pariwisata yang ada dikabupaten kepulauan meranti ( Melestarikan Kebudayaan dan Kesenian Melayu )
Melestarikan budaya memuliakan nilai.