Kecewa dan Kesal, Signal 3G Telkomsel Batal Dipasang

  • Oct 24, 2016
  • abdillahhatta

Desa Bokor Sejak tahun 2014 kemaren berdirilah pemasangan sebuah bangunan tower Site ID BLS  712 milik Telkomsel PT. Tower Bersama Infrastucture ( Tower bersama group ) dan Pada akhir tahun 2015 masyarakat desa bokor merasa senang dengan ada jaringan penuh yang sebelumnya susah mencari janginan / sinyal untuk berkomunikasi. Dan pada tahun 2015 masyarakat di Desa Bokor Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti, menginginkan  jaringan 3G milik Telkomsel tersebut. Masyarakat desa telah menaruh harapan besar lagi agar PT. Tower Bersama Infrastucture, Telkomsel memasang jaringan 3G untuk mempermudahkan akses internet.

img20161024110145

Namun, hingga akhir Oktober 2016, harapan itu tak kunjung terwujud. Tiap petugas datang masyarakat selalu mempertanyakan, kapan jaringan signal 3G dipasang di tower PT. Tower Bersama Infrastucture, Telkomsel. Dan akhirnya petugas bilang buatkan saja lah proposal dengan menyampaikan keluhan kemudian ditandatangani oleh kepala desa bokor. H.Aminullah. S.Ag SH M.Si mengatakan memang 100 % masyarakat desa bokor memakai telkomsel dan sejak lama saya menerima keluhan dari masyarakat desa bokor tentang jaringan 3G. pada akhir nya sepakat untuk membuat proposal untuk di kirim ke Telkomsel agar provider terbesar itu mau menjawab kebutuhan pelanggan nya. Kita harap pihak provider secepatnya menanggapi keluhan ini.

Dan akhirnya tanggal 28 September 2016 mereka mengirimkan proposal ke Telkomsel agar provider terbesar di Indonesia ini segera memasang jaringan 3G. Atas proposal tersebut, datanglah alat jaringan 3G dari Telkomsel pada hari Kamis 20/10/2016. Kemudian Alat ini dipasang di tower pada sabtu pagi sekitar pukul 09.00 WIB  ( 22/10/2016 ).

img20161024110107 img20161024105943 img20161024110014

Kemudian akhirnya dipasanglah alat 3G telkomsel tersebut, Bukannya langsung aktif, tetapi alat tersebut malah diturunkan lagi pada sore harinya sekitar pukul 17.30 WIB dengan alasan daya mesin tidak mampu. Jelas-jelas ini membuat hati masyakat pelanggan penggunaan telkomsel sangat-sangat kecewa dan kesal. Alat sudah dipasang malah diturunkan lagi dan di bawa pulang ke Pekanbaru. Alasan mereka daya tidak mampu untuk mengoperasionalkan jaringan 3G di Desa Bokor.

Jpeg

Rata-rata masyarakat Desa Bokor mengakseskan media sosial (Medsos) setiap hari nya. Namun akses jaringan masih EDGE dari tower Site ID BLS 712 itu tidak membuat membuat pelanggan penggunaan telkomsel yaman. Jangankan untuk download, untuk browsing saja sangat lambat. Atas beberapa keluhan ini, warga desa bokor Iwan berinisiatif mengirim pesan elektronik (e-mail) ke Telkomsel. Iwan tak tahu apakah keluhan itu ditanggapi atau tidak.