Pelaksanaan Musyawarah Dusun ( MUSDUS ) Guna Serap Aspirasi Warga Di Desa Bokor Dusun Kelapa

  • Nov 06, 2019
  • abdillahhatta

Desa Bokor, Desa Broadband- Pelaksanaan Musyawarah Dusun kali ke dua ini Kepala Desa Iriyanto Abdullah jalankan Musdus di dusun kelapa karena peran pemerintah desa dalam penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa adalah sebagai Fasilitator artinya pemerintah desa memberikan segala bentuk fasilitas yang dibutuhkan saat ini, Selasa,05/11/2019 Turut hadir dalam musyawarah ini Kepala Desa Iriyanto Abdullah,Perangkat desa,BPD, Tim Penyusun RPJMDes,Kepala dusun,RT,RW,kelompok masyarakat desa,tokoh,agama adat,pemuda dan masyarakat lainya didusun kelapa [caption id="attachment_3508" align="alignnone" width="343"] Foto : Kepala Desa dalam pelaksanaan MUsdus Kedua didusun kelapa[/caption] Musyawarah Dusun atau yang disingkat dengan MusDus dilakukan dalam rangka untuk menemukenali potensi dan peluang pendayagunaan sumber daya Desa, dan masalah yang dihadapi Desa. Hasil penggalian gagasan menjadi dasar bagi masyarakat dalam merumuskan usulan rencana kegiatan yang meliputi Penyelenggaraan Pemerintahan Desa, Pembangunan Desa, Pembinaan Kemasyarakatan Desa, dan Pemberdayaan Masyarakat Desa. Proses penggalian gagasan dilakukan secara partisipatif dengan melibatkan seluruh unsur masyarakat Desa sebagai sumber data dan informasi Tim Penyusun RPJMDes Khaidir mengatakan Tujuan dari pada Musdus yaitu mengidentifikasi potensi dan permasalahan di lingkungan dusun, yang mencakup bidang sosial-budaya, ekonomi produktif warga, dan sarana prasarana fisik lingkungan, berikut alternatif solusi atau pemecahan masalahnya. Jadi aspirasi warga dusun bisa di serap dan diajukan kepada BPD dan Pemerintah Desa kemudian menetapkan usulan kegiatan prioritas pembangunan yang akan menjadi bahan masukan dalam pelaksanaan Forum Musrenbang Desa Berikut ini hasil  Musdus usulan dari  Masyarakat Dusun kelapa yang di prioritas saat ini adalah :

  • Pelebaran jalan M.Jalimin dengan volume 1.500
  • Semenisasi jalan M.jalimin dengan volume 1.500
  • Tiang listrik
  • Pembukaan lahan pertanian
  • Semenisasi jalan mustaqim 1000 meter
  • Semenisasi jalan karet ke kayu ara 2000 meter
  • Semenisasi jalan di depan masjid 200 meter
  • Jalan al- hadi
  • Gedung RA 1 Unit
  • PHBI – Festival anak sekolah = 1 kegiatan
  • Bibit kelapa 1000 buah
  • Rehab jalan M.jalimin
  • Pelatihan pembedayaan masyarakat