Peresmian Kantor ITE Desa Broadband dan Laporan Pertanggung Jawaban UED Desa Bokor

  • Mar 21, 2016
  • abdillahhatta

Desa bokor - Dalam rangka Peresmian Kantor ITE Desa Broadband dan juga laporan pertanggung jawaban UED Desa Bokor tahun 2016 yang dilaksanakan pada hari senin 21 Maret 2016 jam 02:00 WIB yang dihadiri oleh Bapak Bupati Kepulauan meranti beserta rombongan berjalan dengan lancar walaupun sebelum acara dimulai hujan sempat mengguyur Desa Bokor namun acara tetap berjalan seperti yang diharapkan. Dalam acara yang berlangsung sekiar 2 jam ini disi dengan sambutan Ketua UED Bapak Suhendra, Se, sambutan Bapak Kepala Desa Bokor H. Aminullah, S.Ag, SH, Ms.i, dan juga Bapak Bupati Kepulauan Meranti Drs. Irwan, MSi. 

Menurut keterangan Bapak Bupati Kepulauan Meranti Drs. Irwan, Msi, Desa Bokor adalah termasuk Desa yang paling kreatif yang ada diseluruh Kabupaten Kepulauan Meranti, jadi gerakan-gerakan yang sudah dilaksanakan oleh Desa Bokor ini sangat luar biasa, ini memandakan Masyarakat yang ada di Desa Bokor relatif lebih maju baik itu cara berfikir, cara berbudayaan maupun secara perekonomian, harapan beliau agar apa yang sudah dicarapi oleh Desa Bokor dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi, agar menjadi lebih maju lagi dimasa yang akan datang, Beliau menambahkan untuk di Dikantor Bupati saja Masih belum memiliki website khusus seperti yang di ada di Desa Bokor dan beliu juga mengatakan Kantor Bupati akan meniru seperti yang sudah Desa Bokor lakukan, khususnya dalam bidang IT Website Desa ini.

Beliu menambahkan semoga Desa Bokor maupun Desa Broadband ini akan menjadi lebih maju lagi dan dapat menambah nilau jual, karena Desa Bokor dapat diakses Melalu internet, yang akan berdampak dengan semakin banyaknya orang yang mengetahui tentang Desa Bokor tentu akan banyak yang akan  berkunjung ke Desa Bokor, karena Desa Bokor merupakan salah satu Desa Wisata yang ada Dikepulauan meranti, Dengan Semakin banyaknya yang berkunjung ke Desa Bokor ini tentu akan semakin ramai yang berdampak pada ekonomi masyarakat semakin meningkat.